Tanda :) (senyum) di SMS/BBM/sejenisnya

Entah ini hanya saya saja yang merasakan atau Anda juga merasakan, gambar :) ketika membalas sms/bbm/sejenisnya sedikit berpengaruh pada mood. Saya merasakan hal ini ketika saya membalas sms kepada seseorang yang membuat saya sebaaaaaal sekali. Rasanya muangkel sampe ubun-ubun dan begitu banyak kata-kata kasar yang ingin saya balaskan untuk sms-nya. Tapi saya tahan semua dan tetap membalas sms-nya sehalus mungkin dan mengakhirinya dengan :) (walaupun sebenernya pengen marah-marah).

Dan ga tahu bagaimana bisa, emosi saya kembali menurun, walaupun ga sepenuhnya hilang rasa sebal itu. Tapi paling ga poin penting yang membuat saya sebal sudah saya sampaikan dan saya masih bisa 'tersenyum' padanya. Tinggal berharap si penerima sms cukup mengerti maksud saya dan bisa berpikir ulang mana yang prioritas dan mana yang bisa dipending.

Hmm, itulah keajaiban smiley di segala macam yang berbau elektronik saat ini. Anda bisa tersenyum walaupun sebenarnya marah, bisa tertawa terbahak-bahak walaupun guyonannya garing, bisa bergaya stay cool dan bermuka datar walapun lagi melting dan seterusnya.

Terima kasih sudah menyempatkan membaca postingan saya ini yang sangat tidak penting. :D <-- ketawa beneran

Comments